Senin, 28 November 2016

Pilihlah Pria yang mencintai kita!

Mau mana... dicintai atau mencintai? dicintai atau mencintai??



Ya mau dicintai dan mencintai dong kak Rie...



Mau dua-duanya dong ahhhh....



Jujur aja ciiiennnn ... cantik-cantik kesayanganku...
kalian pasti pernah deh dihadapkan dengan suatu situasi yang begini,


Dicintai pria yang kita sendiri gak terlalu tertarik kepadanya.

Atauuuuu.....  mencintai pria yang si prianya kadang gak terlalu "gimana gitu" sama kitanya. ( saya pakai istilah "gimana gitu" biar kita gak bete banget dibilang si pria gak tertarik sama kitanya...Ups! malah jadi kesebut ah! )



Ini sih berandai-andai ladiesku sayang kalau disuruh memilih, apa yang bakal kalian pilih hayoooooo....



Seseorang yang kita cintai akan menjadi kebahagiaan dan akan menjadi warna dalam hidup kita bila kita memang mencintai pria yang tepat dan si pria memang juga balik mencintai kita.




Tapi jika kita kebetulan mencintai pria yang salah , maka yang akan terjadi kita hanya akan sering mendapatkan masalah hati,seperti  sakit hati dan penyesalan yang membuat kita tidak bahagia.
Tau gak kalau dari sisi psikologis, seorang perempuanitu akan dan bisa belajar untuk mencintai, berproses pelan setahap demi setahap.
Sedangkan seorang pria dia biasanya akan mencintai sejak awal langsung jatuh cinta pada pandangan pertama. Bisa sih si pria mengalami proses jadi mencintai seseorang yang misalnya tadinya dia tidak cintai. Tapi biasanya bisa dihitung dengan jari alias jarang kalaupun dipaksakan, gak jarang si pria tersebut berselingkuh untuk mencari pasangan yang sesuai dengan kriterianya.


Cinta memang tidak bisa dipaksakan, tapi kalau disuruh memilih antara dua itu, dicintai atau mencintai seorang pria, saran saya pilihlah pria yang mencintai kita karena dia akan menjaga kita sampai kapanpun. Sanggup mengerti danmenghormati kita dengan cinta yang dimilikinya. 




Jangan biarkan hati kita dipermainkan oleh cinta yang tidak pasti karena kita yang mencintai pria tersebut. Tunggu dan jagalah peran kita sebaik baiknya sampai datang pria yang benar benar mencintai kita, karena jika kita sudah berhasil memilih pria yang benar benar mencintai kita maka proses saling mencintai akan terjadi, karena lambat laun kita pun akan mencintai orang yang sangat mencintai kita, sama-sama saling mencintai.




"THERE IS ONLY ONE HAPPINESS IN THIS LIFE, TO LOVE AND BE LOVED"











Tidak ada komentar:

Posting Komentar